Direktorat Kemahasiswaan, Karir, dan Alumni (DKKA) Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) menyelenggarakan Pertemuan Mahasiswa Beasiswa UAI di Auditorium UAI Lantai 3 pada Rabu, 24 Desember 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk mensosialisasikan program bagi mahasiswa penerima beasiswa sekaligus memperkenalkan tim DKKA UAI yang baru.
Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Yusup Hidayat, S.Ag., M.H., Direktur Direktorat Kemahasiswaan, Karir, dan Alumni, Andri Hadiansyah, S.Psi., M.Psi., tim DKKA UAI, serta sekitar 300 mahasiswa UAI penerima beasiswa dari berbagai program studi.
Dalam sambutannya, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Yusup Hidayat, S.Ag., M.H., menyampaikan apresiasi kepada para mahasiswa yang menerima program beasiswa. “Salah satu tanda orang yang bersyukur adalah kesungguhannya dalam menjalankan amanah. Bagi mahasiswa, bentuk rasa syukur atas beasiswa yang diterima adalah dengan belajar sungguh-sungguh.” Beliau berharap mahasiswa penerima beasiswa memiliki semangat belajar yang tinggi, disiplin, berdaya saing, serta kelak mampu memberi manfaat bagi sesama.
Direktur Kemahasiswaan, Karir, dan Alumni UAI, Andri Hadiansyah, S.Psi., M.Psi., menjelaskan bahwa pertemuan ini menjadi wadah penguatan sinergi DKKA dengan mahasiswa penerima beasiswa. Melalui program pengembangan karier, kewirausahaan di Tajeer Inkubator Bisnis, serta Tracer Study, DKKA berkomitmen mendampingi mahasiswa sejak masa studi hingga terhubung dengan jejaring alumni setelah lulus.
Selain mendengarkan paparan DKKA, mahasiswa penerima beasiswa aktif berdiskusi dan memberikan masukan terkait program yang sudah berjalan maupun kegiatan baru. Masukan-masukan ini akan menjadi bahan pertimbangan dalam pengembangan program DKKA ke depan.
Melalui pertemuan ini, UAI menegaskan komitmennya dalam menghadirkan ekosistem pembinaan mahasiswa yang menyeluruh dan berkelanjutan, khususnya bagi mahasiswa penerima beasiswa, agar mampu tumbuh sebagai lulusan yang unggul, mandiri, dan berkontribusi nyata bagi masyarakat.
Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) adalah tempat yang tepat untuk mengembangkan diri, kompetensi, dan karier sejak masa kuliah. Daftar sekarang di penerimaan.uai.ac.id.







