UAI Kolaborasi dengan MGMP Biologi dan Sudin Jakarta Selatan dalam Kegiatan Pengenalan Magister Pengelolaan Sumber Daya Alam UAI
Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) bekerjasama dengan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Biologi Jakarta Selatan dan Suku Dinas (Sudin) Pendidikan Jakarta Selatan mengadakan kegiatan Pengenalan Sumber Daya Alam pada Selasa, 10 September 2024. Acara ini berlangsung di Ruang Amphiteater 317 UAI dan dihadiri oleh para guru Biologi dari wilayah Jakarta Selatan. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mengenalkan Program Studi Magister Pengelolaan Sumber Daya Alam (MPSDA) Fakultas Sains dan Teknologi UAI.
Acara diawali dengan sambutan dari Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Faisal Hendra, Lc., M.A., yang menjelaskan bahwa peluncuran Program Magister Pengelolaan Sumber Daya Alam (MPSDA) UAI bertujuan untuk menunjukkan bahwa ilmu Biologi tidak hanya terbatas pada satu bidang tertentu, tetapi memiliki aplikasi yang lebih luas, khususnya dalam pengelolaan sumber daya alam. Beliau juga menyampaikan harapannya agar kerja sama antara MGMP Biologi Jakarta Selatan dan UAI semakin kuat guna mencetak generasi unggul di bidang Biologi.
Ketua MGMP Biologi Jakarta Selatan, Drs. Sarwoko, M.Pd., dan perwakilan Suku Dinas Jakarta Selatan, Dr. Lina Purnamaasih, turut memberikan sambutan. Mereka menyampaikan pentingnya peranan mata pelajaran Biologi dalam pendidikan dan pengelolaan sumber daya alam, serta bagaimana Biologi dapat berperan dalam berbagai aspek keberlanjutan lingkungan.
Acara dilanjutkan dengan Diskusi dan Interaksi mengenai Pengelolaan Sumber Daya Alam yang dipandu oleh Tim Program Studi S2 Magister Pengelolaan Sumber Daya Alam (MPSDA) UAI, yaitu Kaprodi, Dr. Dra. Nita Noriko, M.S., Dosen, Dr. rer. nat. Yunus Effendi, S.Pd., M.Si., M.Sc., serta beberapa mahasiswa S2, seperti Fither Romilado, S.T., M.M., M.K.M., dan Indri R. Whisnuwardani, S.M. Para pemateri menjelaskan seputar Prodi MPSDA UAI serta kegiatan riset dan pengabdian masyarakat yang telah dilakukan, seperti pemberdayaan pertanian di Desa Sukanagalih, Cianjur, dan konservasi alam melalui penanaman mangrove di Taman Wisata Alam Mangrove Angke Kapuk. Para narasumber menekankan pentingnya riset dan pemberdayaan masyarakat untuk mendukung pengelolaan sumber daya alam yang berkelanjutan.
Acara diakhiri dengan sesi foto bersama antara narasumber dan para guru MGMP Biologi, yang dilanjutkan dengan kunjungan ke Laboratorium Molekuler dan Laboratorium Biologi UAI. Para peserta juga berkesempatan meninjau fasilitas serta hasil riset yang telah dilakukan di laboratorium tersebut.