Wagub Uu Ruzhanul Ulum: Orang Sunda Memiliki Karakter Hebat
GenPI.co – Pengamat politik Universitas Al Azhar Indonesia (UAI) Ujang Komarudin mengatakan, wacana Gibran Rakabuming Raka maju Pilgub Jawa Tengah sah-sah saja. “Kalkukasi politik itu mungkin-mungkin saja. Bahkan sangat mungkin. Karena di politik tak ada yang tak mungkin,” ujar Ujang di Jakarta, Kamis (21/1)
Menurut Ujang, Gibran dan Bobby yang tak pernah aktif berkeringat dan berdarah-darah saja bisa jadi wali kota. Akan tetapi Ujang memprediksi putra sulung Prsiden Joko Widodo (Jokowi) melaju di ajang pilpres, menjadi calon wakil presiden. Meski demikian, masih pendapat Ujang Komarudin, jalan Gibran belum tentu mulus.
Pasalnya, suara-suara penolakan politik oligarki sudah makin meluas. “Rakyat sudah cerdas. Rakyat mungkin akan malas melihat fenomena politik yang mempertontonkan kekuasan yang melingkar di situ-situ saja,” pungkasnya. Sebelumnya, banyak yang memprediski, Gibran tidak akan setop di Solo. Dia berpeluang maju pada pemilihan gubernur lanjut pemilihan presiden.
Pada pemilihan gubernur, Gibran disebut-sebut bisa bertarung di Pilkada DKI Jakarta 2022, dan di Pilgub Jawa Tengah 2023. (*)
Sumber